JAKARTA, (Tribunekompas)
By: Anto.
- Produsen mobil asal Korea Selatan, Hyundai, sedang merakit mobil compact murah dengan kode HA (H800). Autocar India mengungkap nama mobil tersebut adalah Eon yang siap bersaing dengan Maruti Suzuki Alto.
Eon yang memiliki arti ‘Identitas Tanpa Batas’ akan menggantikan posisi Hyundai Santro yang telah hadir sejak 13 tahun lalu. Mobil ini bakal menggunakan mesin tiga-silinder berkapasitas 800 cc dengan tenaga diprediksi 50 hp.
Dari rendering foto, desain yang digunakan menunjukkan paras modern dengan aura garis-garis tegas, layaknya model-model pabrikan asal Negeri Ginseng saat ini.
Eon diklaim bakal memiliki interior yang lebih baik dari Alto dengan banderol sekitar Rp50 jutaan. Diperkirakan mobil jenis City Car ini akan dirilis Oktober 2011 di India.
Kehadiran Hyundai Eon juga diprediksi mengancam eksistensi dari mobil murah milik Tata Motor. Terlebih, pesanan mobil ini mereda setelah beberapa mobil terbakar dan menimbulkan kekhawatiran tentang keamanan Tata Nano. Bahkan, penjualannya turun dari 20 ribu menjadi 509 unit dalam sebulan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar