Minggu, 11 Desember 2011

Mega Akan Minta Kader Siaga Jelang Pemilu 2014

JAKARTA, (Tribunekompas)
By: Parman.


- Ketua Tim Pengarah Rapat Kerja Nasional PDI Perjuangan Andreas Pareira mengatakan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri akan membuka acara ini Senin, 12 Desember 2011.

Ia mengatakan, dalam pidato pembukaan, Megawati akan menyinggung soal situasi politik mutakhir yang menurutnya mirip seperti yang diungkapkan oleh Soekarno pada 1964.

"Ibu Mega akan berpidato soal Vivere Pericoloso yang artinya keadaan atau situasi yang menyerempet atau penuh bahaya," ujarnya saat pengarahan kepada wartawan di Rumah Makan Bumbu Desa, Bandung, Ahad 11 Desember 2011.

Acara Rakernas yang berlangsung di Hotel Harris Bandung ini rencananya akan diikuti oleh sekitar 1200 orang kader PDIP di seluruh Indonesia. Dalam acara pembukaan, sejumlah tokoh partai lain juga diperkirakan akan hadir. "Di antaranya Ketua Umum Partai Keadilan Sejahtera dan Ketua Umum Gerindra," ujarnya.

Menurutnya, Megawati akan menyoroti perkembangan situasi politik secara keseluruhan, tidak hanya secara nasional, tetapi juga konteks internasional. Di antaranya adalah soal melonjaknya harga minyak yang disebabkan gejolak di negara timur tengah. "Juga soal perekonomian internasional seperti krisis eropa," ujar Ketua DPP PDIP Bidang Luar Negeri dan Hankam ini.

Ia menambahkan, soal kondisi politik nasional juga akan menjadi pembahasan dalam pidato Megawati yang diperkirakan akan berlangsung selama setengah jam ini. Ia mengatakan, soal pembakaran diri mahasiswa Universitas Bung Karno Sondang Hutagalung juga akan menjadi sorotan dalam pidato Megawati. "Itu cerminan ketidakpuasan masyarakat terhadap sistem pemerintahan yang ada," ujarnya.

Andreas mengatakan, pidato Megawati tersebut merupakan sebuah peringatan dini kepada seluruh kader partai untuk bersiaga menjelang pemilu 2014. Ia mengatakan, sebagai Ketua Umum PDIP, Megawati ingin agar seluruh infrastruktur partai banteng siap menghadapi situasi guncangan politik yang akan menerpa pada tahun-tahun ke depannya. "Jika ada turbulensi politik di tengah jalan, PDI Perjuangan harus siap," tandasnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar